Paguyuban Jawa Kayong Utara Resmi dibentuk

Minggu 3 maret 2024, Paguyuban Jawa Kalimantan Barat Kayong Utara mengadakan kegiatan Musyawarah Daerah yang pertama kalinya. Kegiatan tersebut di buka oleh PJ Bupati Kayong Utara Romi Wijaya.

Pada kegiatan tersebut dilaksanakan musyawarah daerah dalam rangka memilih pengurus Paguyuban Jawa Kayong Utara. Pada kesempatan tersebut terpilih bapak Kamadi, S.Ag sebagai ketua paguyuban Jawa Kayong Utara.

Paguyuban jawa di Kayong Utara sebenarnya sudah lama terbentuk namun belum memiliki legalitas yang resmi, oleh karenanya dilakukan Musda Paguyuban jawa kayong Utara yang menginduk kepada Paguyuban Jawa Kalimantan Barat.

Adapun slogan paguyuban jawa kalimantan barat yang diperkenalkan oleh pak Edi Jenggot yang juga hadir pada Musda di Kayong Utara yaitu “Guyub Rukun Saklawase’”.

Tinggalkan komentar